DPR Jembatan Aspirasi Masyarakat
Dina Hidayana (DH4) yang mencalonkan diri sebagai caleg DPR RI dari Partai Golkar untuk Dapil Jateng V (Solo, Sukoharjo, Boyolali, Klaten), mengatakan DPR memiliki empat fungsi yakni 1) legislasi, 2) anggaran, 3) pengawasan dan terakhir 4) jembatan aspirasi masyarakat.
Bagi Dina, selain tiga fungsi pertama, mereka yang menjadi anggota DPR harus benar-benar mampu menjadi jembatan aspirasi masyarakat dan tidak melupakan suara konstituen yang sudah mempercayakan suaranya. Komitmen memperjuangkan kepentingan rakyat harus dilakukan di parlemen karena suara rakyat menjadi cermin dari realitas sesungguhnya kondisi negeri ini.